Perintah Allah mengonsumsi makanan Halal dan baik


 Tadabur ayat pilihan Al Qur'an kali ini mengulas tentang perintah Allah kepada manusia untuk mengonsumsi makanan halal dan baik. Allah berfirman dalam surat Al Baqarah 168 dengan menyeru manusia (yaa ayyuhannas) bukan kepada umat muslim semata berikut:

"Yaa ayyuhannaasu kuluu mimma fil ardhi halaalan taiyibaa, wa laa tattabi'uu khuthu waastish syaitaan, innahuu lakum 'aduwwum mubiin"

Artinya" Wahai manusia makanlah dari (makanan) yang halal dan baik yang terdapat dibumi, dan janganlah kamu mengikuti langkah-langkah setan. Sungguh, setan itu musuh yang nyata bagi mu( QS Al Baqarah 168).

Allah menjelaskan apa-apa yang diharamkan untuk dimakan. Sebagaimana firman-Nya berikut: 

"Diharamkan bagimu (memakan) bagkai, darah, daging babi (daging hewan) yang disemblih atas nama selain Allah dan (hewan yang mati) tercekik, yang dipukul, yang jatuh, yang ditanduk,dan yang diterkam binatang buas, kecuali sempat kamu semblih dan (diharmkan juga bagimu) yang disemblih untuk berhala  dan diharamkan juga) mengundi nasib dengan anak panah itu  adalah sesuatu kefasikan (QS al Maidah ayat 3).

Semoga kita semua terhindar dari sesuatu yang dilarang oleh Allah

Menjelang siang di Universitas Persada Indonesia Y.A.I 

Popular posts from this blog

"Penyebab Musibah di Dunia, Ternyata karena Perbuatan Dosa".

"Beginilah Keberkahan Suatu Negeri dalam Tafsir Al Qur'an Surat Al A'raf Ayat 96".

"Terungkap, NATO Gunakan AI untuk Lacak Pesawat Rusia"